Home


Ngawi (AFP/ANTARA) - Sebuah USB dengan model kunci yang terbagi dua bisa membuat orang masuk ke dalam komputer rumah mereka atau bekerja dengan dokumen dari komputer yang terhubung internet.
Perusahaan berbasis di Singapura iTwin berada di Consumer Electronic Show (CES) pekan ini menarik para penggemar teknologi dengan memberikan solusi untuk tetap bisa bekerja dengan data yang berada di rumah atau kantor, tidak peduli seberapa jauh mereka pergi.
"iTwin bekerja bagaikan kabel yang bisa menghubungkan anda dengan dokumen anda," ujar juru bicara perusahaan itu Kara Rosenthal.
"Jika anda berada dalam perjalanan bisnis dan tidak tahu dokumen apa yang anda butuhkan, anda bisa langsung mengakses hard drive anda dari komputer lain dan menegambil semua dokumen yang anda inginkan."
Pengguna iTwin bisa langsung memasukan alat itu, yang ukurannya sebesar USB biasa, ke port USB dan memasukan di sana semua data yang mereka inginkan bahkan jika ingin memasukan satu isi hard drive.